Pages

Friday, January 4, 2019

Polemik Pemilihan Kepala Desa Rejosari Berujung Penutupan Akses Jalan dengan Tembok Beton

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Khoirul Muzakki

TRIBUNNEWS.COM, WONOSOBO - Polemik Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Rejosari, Kecamatan Kalikajar, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah berbuntut panjang.

Ada pihak yang merasa tak puas terhadap hasil perhitungan suara yang memenangkan salah satu calon kepala desa tersebut.

Ketidakpuasan itu mereka lampiaskan dengan menutup akses jalan.

Tak tanggung-tanggung, jalan alternatif di desa itu ditutup menggunakan bangunan permanen berupa tembok beton.

Jalan akses itu praktis tak bisa dilalui hingga mobilitas warga yang biasa menggunakan jalan itu terganggu.

Penutupan jalan karena polemik pilkades ini pun menjadi viral seusai diunggah di media sosial.

Baca: Siapa Napi yang Dikirimi Video Syur Mantan Polwan Brigpol DS? Kalapas Way Gelang Ungkap Identitasnya

Paur Subbag Humas Polres Wonosobo, Ipda Heni Himawan, membenarkan adanya aksi penutupan jalan di Desa Rejosari Kalikajar lantaran polemik Pilkades.

"Ya, benar ada jalan ditutup," kata Ipda Heni kepada Tribunjateng.com.

Dia memastikan, penutupan jalan tak lantas membuat akses warga tertutup total hingga mereka terisolasi.

Let's block ads! (Why?)

http://www.tribunnews.com/regional/2019/01/05/polemik-pemilihan-kepala-desa-rejosari-berujung-penutupan-akses-jalan-dengan-tembok-beton

No comments:

Post a Comment