Laporan Wartawan Serambi Indonesia Rizwan
TRIBUNNEWS.COM, MEULABOH - Nasib nahas dialami Nurlela (35), warga Desa Padang Mancang, Kecamatan Kaway XVI, Aceh Barat, bersama keponakannya M Rajul (3 tahun).
Keduanya terjun ke laut bersama sepeda sepeda motornya yang dikendarainya.
Peristiwa terjadi di Pelabuhan Jetty Ujong Kareng Suak Indrapuri, Kecamatan Johan Pahlawan, Meulaboh, Jumat (5/10/2018) sekira pukul 17.30 WIB.
Peristiwa itu berawal saat Nurlela dan keponakannya itu naik sepeda motor Honda Scoopy jalan-jalan sore ke kawasan pelabuhan tersebut, karena selama ini kawasan itu ramai orang yang berekreasi.
Baca: Jual Saham Saratoga Sandiaga Uno Beli Surat Utang Negara, Terungkap Tujuan Sebenarnya
Baca: Rupiah Tembus 15 Ribu per Dolar AS, Iwan Fals Singgung Mata Uang Zimbambwe
Tiba di ujung dermaga, Nurlela memberhentikan kendaraan dan mematikan sepeda motornya.
Lalu mereka duduk di atas sepeda motor.
Tiba-tiba, Rajul kembali menghidupkan motor tersebut lalu menarik gas hingga motor itu melaju dan terjun ke laut bersama sepeda motor itu.
Mereka sebenarnya bertiga namun seorang lagi sudah turun dari sepeda motor saat sepeda motor itu dimatikan.
Baca: Optimalkan Jalur Laut, Pertamina Kirimkan LPG dan Mobil Tangki Gunakan LCT
Mendengar kaejadian itu, warga yang laki-laki langsung terjun ke laut untuk menolong dan menyelamatkan wanita dan bocah tersebut.
Setelah berhasil dievakuasi, Nurlela, Rajul dan sepeda motor yang ditarik dari laut di bawa pulang ke rumahnya di Desa Drien Rampak, Johan Pahlawan.
Video penyelamatan wanita dan keponakannya yang tercebur ke laut di pelabuhan Ujong Kareung, beredar luas di kalangan warga di Aceh Barat.
Kapolres Aceh Barat, AKBP Raden Bobby Aria Prakasa SIK melalui Kapolsek Johan Pahlawan, AKP Ahli Yanaris didampingi Kanit Reskrim, Aipda Firdaus ditanyai kemarin kedua korban yang kecebur ke laut selamat setelah ditolong oleh warga.
http://www.tribunnews.com/regional/2018/10/06/hidupkan-mesin-motor-di-tepi-pelabuhan-nurlela-dan-keponakan-terjun-ke-laut
No comments:
Post a Comment